Pebalap Formula 2 tersebut telah membuat McLaren terkesan setelah menjalani sesi latihan bebas 1 di GP Italia pekan lalu. Dan sekarang, ia telah resmi ditunjuk untuk menjadi rekan setim Carlos Sainz untuk musim F1 2019.

Sebelumnya rumor mengenai Stoffel Vandoorne juga santer dibicarakan, McLaren dikabarkan tak akan mempertahankan pebalap asal Belgia itu di skuat mereka musim depan.

Norris telah menjadi bagian dari program pebalap muda McLaren sejak 2017, setelah ia berhasil memenangi sejumlah kategori junior dalam karirnya termasuk meraih titel F3 Eropa tahun lalu. Saat ini Norris berlaga di ajang F2 bersama tim Carlin dan menduduki peringkat kedua klasemen pebalap sementara di bawah pebalap Mercedes junior, George Russel.

“Diumumkan menjadi pebalap McLaren adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Meskipun saya baru saja menjadi bagian dari tim sekarang, ini adalah momen spesial.”

“Saya ingin berterima kasih kepada seluruh tim atas kesempatan luar biasa ini dan untuk mempercayai saya. Saya juga sangat berterima kasih atas komitmen yang telah ditunjukkan McLaren dalam perkembangan saya, memungkinkan saya untuk membangun pengalaman saya di mobil Formula 1 dalam pengujian dan pada hari Jumat selama dua pekan balapan terakhir. ”

CEO McLaren Zak Brown menegaskan bahwa McLaren menaruh kepercayaan penuh pada pebalap muda yang berpotensi seperti Norris. Selain itu, ia mengaku puas dengan susunan pebalapnya usai berhasil mendatangkan Carlos Sainz musim depan.

“Dengan Lando dan Carlos kami memiliki duo yang mengesankan, meskipun mereka relatif muda, mereka akan memiliki pengalaman berharga di Formula 1 dan dengan McLaren, serta mewakili generasi pebalap McLaren berikutnya untuk kemajuan tim ini,” pungkasnya.

sumber https://www.ligaolahraga.com/f1/resmi-mclaren-tunjuk-lando-norris-gantikan-vandoorne