Cristiano Ronaldo, sang mega bintang peraih tahta Ballon d’Or sebanyak lima kali yang berjuluk CR7, kini berlabuh di Juventus. Pada hari Selasa, 10 Juli 2018, Ronaldo resmi memperkuat tim yang identik dengan sosok Alessandro Del Piero tersebut. Ronaldo dikontrak Juventus selama empat tahun hingga tahun 2022. Meskipun tak berhasil membawa Portugal meraih gelar juara Piala Dunia 2018 yang diadakan di Rusia, kharismatik pesepakbola yang juga pernah memperkuat Manchester United ini begitu menggema. Kehadiran pesepakbola yang juga kapten tim nasional Portugal ini pun begitu menggelora di Turin, kota asal klub Juventus.

Gambar 1. Cristiano Ronaldo

Berkat kehadiran Ronaldo, Jeep sebagai salah satu perusahaan sponsor ibarat ketiban durian runtuh.

Karena logo Jeep tampak pada jersey yang dikenakannya, sosok Ronaldo diyakini akan mendongkrak penjualan produk Jeep. Dilansir dari situs bloomberg.com, Jeep menargetkan menjual 3,3 juta unit produk unit pada tahun 2020. Sosok Ronaldo diyakini akan membantu Jeep mewujudkan target tersebut. Selain menguntungkan Jeep, kehadiran Ronaldo pun mendongkrak pendapatan klub. Dilansir dari situs detik.com, Juventus meraup 923 miliar rupiah dalam sehari dari penjualan jersey bernama Ronaldo bernomor punggung 7. Dalam waktu sehari, terjual 520 ribu jersey Ronaldo. Harga satu jersey yaitu 105 Euro atau 1,8 juta rupiah. Untuk mendatangkan Ronaldo ke Turin, Juventus mengeluarkan dana yang tak sedikit. Juventus mengeluarkan dana 100 miliar Euro atau sekitar 1,6 triliun Rupiah.

Berkat kehadiran Ronaldo pun saham Juventus pun naik. Belum menginjak waktu 24 jam setelah Ronaldo resmi menjadi milik Juventus, saham Juventus melonjak drastis hingga 34,9 persen. Di media sosial pun, berkat kehadiran Ronaldo, Juventus mendapatkan 1,4 juta follower Instagram, 1,1 juta follower Twitter, dan 500 ribu follower facebook. Totalnya, Juventus telah mendapatkan 3 juta follower baru. T ak tertutup kemungkinan, jumlah follower Juventus akan terus bertambah.

Untuk mendatangkan Ronaldo ke Turin, Juventus mengeluarkan dana yang tak sedikit. Juventus mengeluarkan dana 100 miliar Euro atau sekitar 1,6 triliun Rupiah.

Kesimpulannya, tak dapat dipungkiri, saat ini Juventus memang sedang merasakan fenomena ‘Ronaldo Effect’. Bagi Juventus, Ronaldo tak hanya sebagai seorang pesepakbola yang tangguh di atas lapangan saja. Tentu saja, karena ia memiliki kemampuan mengolah si kulit bundar yang berkelas dan juga memiliki segudang pengalaman. Bagi Juventus sosok Ronaldo pun sebagai aset bisnis potensial yang sangat menguntungkan sehingga mampu mendatangkan pundi-pundi dana yang melimpah.

Robert Wilson, dosen manajemen bisnis olahraga Universitas Sheffield, dilansir dari situs bloomberg.com, tutur berkomentar mengenai keuntungan Juventus memilki Ronaldo Ia menuturkan bahwa Ronaldo menjadi sosok yang diidamkan para pebisnis dalam marketing. Ia menambahkan bahwa Ronaldo mendatangkan pundi-pundi dana dari sponsor, hak siar, dan tiket penjualan pertandingan. Nah, fenomena Ronaldo Effect apa yang akan muncul selanjutnya?

Oleh: Rahadian
(mas_rahadian@yahoo.co.id )

Referensi:

  • https://sport.detik.com/sepakbola/liga-italia/d-4114079/ronaldo-effect-juventus-raih-rp-923-miliar-sehari-dari-jersey-cr7
  • https://www.bloomberg.com/news/articles/2018-07-10/soccer-star-ronaldo-s-move-to-italy-a-big-score-for-jeep-brand
  • https://www.bloomberg.com/news/articles/2018-07-05/ronaldo-rumors-spur-juventus-shares-as-bid-reports-gather-pace
  • https://sport.detik.com/sepakbola/readfoto/2018/07/13/141210/4113122/548/1/ronaldo-mania-melanda-turin
  • https://tirto.id/transfer-ronaldo-loncatan-saham-juventus-dan-nasib-klub-di-bursa-cPdH

Gambar:

  • https://image-cdn.hypb.st/https%3A%2F%2Fhypebeast.com%2Fimage%2F2018%2F07%2Fcristiano-ronaldo-juventus-jersey-520000-units-sold-1.jpg?q=75&w=800&cbr=1&fit=max

Lihat juga:

  • Puncak Bukit (https://www.puncakbukit.net/)
  • Laporan Olahraga (https://laporan-olahraga.blogspot.com/)
  • Pelita Ilahi (https://www.pelitailahi.com/)
  • Pendidikan Anak (https://www.pendidikan-anak.com/)
  • Indonesia nan Elok (https://indonesiananelok.com/)
  • Permainan Tradisional Indonesia (https://www.permainan-tradisional.com/)
  • Dari Jendela Rumah (https://www.jendela-rumah.com/)
  • Asuransiku (https://www.asuransiku.link/)
  • Murai Batu (https://www.muraibatu.link/)
  • Si Burung Robin (https://siburungrobin.blogspot.com/)
  • Burung Ocehan (https://www.burungocehan.link/)
  • Sentral Android (https://www.sentralandroid.com/)
  • Jaringan (https://www.jaringan.link/)
  • Sistem Internet (https://www.sistem-internet.com/)
  • Desa Komputer (https://www.desakomputer.com/)
  • Bitcoin Net (https://www.bitcoinnet.link/)
  • Jagat Games (https://www.jagatgames.com/)
  • Pijit/Pijat Bayi (https://pijitbayi.blogspot.com/)
  • Danau Besar dan Unik (https://www.danaubesar.com/)
  • Resep Tahu (https://www.reseptahu.net/)
  • Blog Kaos101.com (https://blog.kaos101.com/)