Seperti yang sudah kita ketahui bersama, Ronaldo sang peraih Ballon d’Or sebanyak lima kali resmi meninggalkan Real Madrid. Ia kini berlabuh di Italia, tepatnya di klub Juventus. Kepindahan Ronaldo ke Juventus tak hanya memperkuat tim sepakbola asal kota Turin tersebut. Tetapi juga, menguntungkan perusahaan Jeep, salah satu perusahaan yang menjadi menjadi sponsor klub sepakbola berlogo huruf J dan berjuluk Si Nyonya Muda tersebut. Tentu saja, karena Cristiano Ronaldo memiliki aura dan pesona kharismatik megabintang pesepakbola kelas dunia. Pada jersey Juventus, tampak logo Jeep. Ronaldo pun tentunya mengenakan jersey tersebut saat bertanding.

Gambar 1. Jersey Juventus


Gambar 2. Cristiano Ronaldo Saat Memperkuat Real Madrid

Kehadiran Ronaldo di Juventus diyakini akan mendongkrak penjualan mobil Jeep. “Saya bisa melihat Ronaldo itu akan membantu memperkuat image”, tutur Chris Chaney, wakil presiden Senior Strategic Vision. “Kebebasan dan petualangan, keterbukaan adalah hal dipersembahkan Jeep”, tambahnya. Strategic Vision yaitu perusahaan konsultan bisnis yang berbasis di San Diego, Amerika Serikat. Saat ini, FCA menggelontorkan dana sebesar 20 juta dollar per tahun untuk dana sponsor Juventus

Terkait target perusahaan Jeep, Sergio Marchionne, Chief Executive Officer Jeep, menargetkan menjual 3,3 juta produk mobil Jeep pada tahun 2022. Sosok Cristiano Ronaldo sangat diharapkan membantu meraih target tersebut. Terlebih, Pesepakbola yang mencetak 451 gol untuk Real Madrid ini memang memiliki jutaan penggemar dari berbagai belahan dunia. Termasuk penggemar Ronaldo yang berbasis di Spanyol dan Portugal. Dalam sosial media, Ronaldo memang memiliki banyak followers. Ronaldo memiliki 74,5 juta follower twitter dan 134 juta follower instagram. Sedangkan Juventus memiliki 6 juta follower twitter dan 10 juta follower instagram. Sedangkan Jeep memiliki kurang dari 1 juta pengikut twitter. Pada tahun 2018, Jeep berhasil menjual sebanyak 1,9 juta unit. produk Jeep. Jumlah ini meningkat dua kali dari tahun sebelumnya, yaitu sebanyak 750 ribu juta unit

Keuntungan bagi Jeep tak hanya dari terdongkraknya penjualan produk Jeep berkat kehadiran Ronaldo di tim Juventus. Bila Juventus berhasil menembus final Liga Champion, popularitas brand Jeep tentunya akan semakin meningkat. Jeep memprediksikan dengan popularitas brand Jeep yang semakin meningkat, karena Juventus berhasil menembus final Liga Champion, Jeep akan meraup 58,3 juta dollar. Seperti yang sudah kita ketahui, Ronaldo merupakan pesepakbola yang berhasil membawa Real Madrid menjuarai Liga Champion sebanyak tiga kali. Pengalamannya menjuarai ajang kompetisi tersebut tentunya sangat membantu Juventus untuk meraih gelar tersebut.

Kesimpulannya, tak dapat dipungkiri, dalam persaingan dunia bisnis, memang seorang figur pesepakbola dunia mampu mengangkat image suatu produk kepada masyarakat luas. Dengan kata lain, figur pesepakbola sebenarnya dapat menjadi senjata ampuh untuk mempromosikan produk. Karenanya, tak sedikit perusahaan yang menggunakan strategi figur pesepakbola untuk mengangkat image produk yang dijualnya. Baik perusahaan lokal maupun produk internasional.

Oleh: Rahadian

(mas_rahadian@yahoo.co.id)

Referensi:

  • https://otomotif.tempo.co/read/1106122/cristiano-ronaldo-pindah-ke-juventus-penjualan-jeep-terdongkrak
  • https://www.bloomberg.com/news/articles/2018-07-10/soccer-star-ronaldo-s-move-to-italy-a-big-score-for-jeep-brand

Sumber Gambar:

  • http://prosoccer.co.za/wp/wp-content/uploads/2017/06/juventus-fc-home-jersey-2017-18-prosoccersa-1132x509.jpg
  • https://d.ibtimes.co.uk/en/full/1644810/cristiano-ronaldo.jpg

Lihat juga: